NZDCHF: Double TopPenurunan yang terjadi pada NZDCHF (NChf) saat ini mengkonfirmasi pola double top yang telah dibentuk sebelumnya. Konfirmasi terjadi setelah support neckline di level 0.580 berhasil ditembus. Pola double top yang terbentuk pun juga didukung dengan adanya divergen yang terjadi pada indikator momentum (panah merah).
Selama NChf tetap berada di bawah resisten 0.580, NChf berpeluang untuk turun lebih dalam lagi menuju target selanjutnya di level 0.56682 dengan target minor di level 0.5751. Sedangkan untuk target minimal pola terdapat di level 0.55767. Pergerakan NChf yang berada di bawah rangkaian EMA-nya menunjukkan pair ini berada dalam fase downtrend kuat (Trend -2).
Data retail sentiment menunjukkan rasio long-to-short NChf sebesar 5.3x. Retail sentiment digunakan untuk mengambil posisi yang kontrarian dengan orang banyak. Dengan fakta bahwa banyak trader dalam posisi net-long menunjukkan harga NChf diekspektasikan bisa terus turun (Sentiment -2).
Nilai strength NZD dibandingkan dengan currency lainnya adalah -0.0101, sedangkan untuk CHF adalah 0.0089. Nilai strength CHF yang lebih besar dibandingkan dengan NZD menandakan pair NChf cenderung bearish (Strength -2).
Data COT menunjukkan Institutional Traders masih dalam posisi net-long untuk kontrak futures NZD. Sebanyak 56% Institutional Traders membuka posisi long. Sebaliknya, Institutional Traders masih dalam posisi net-short untuk kontrak futures CHF. Sebanyak 78% Institutional Traders membuka posisi short. Oleh karena itu pair NChf berada dalam bullish bias (COT +1).
Dalam 5 tahun terakhir, NChf cenderung turun pada bulan Februari, dengan penurunan rata-rata sebesar -0.13% (Season -1). Selain itu, dari poyeksi akhir bulan terlihat bahwa NChf cenderung turun dengan target pesimis di level 0.572 (Proj. -1).
Terakhir mari kita lihat beberapa data fundamental. GDP growth, interest rate, dan PMI manufaktur lebih mendukung untuk NZD. Sedangkan inflation dan unemployment lebih mendukung untuk CHF. Dengan demikian, skor yang kita dapat setelah menjumlahkan semuanya adalah -6 untuk NZDCHF (Underweight). Kalian bisa mencari peluang membuka posisi short untuk NZDCHF.