moca_nomic

AUDUSD_11 Jun 2023_Analisa Chart Pattern, Fibonacci, Trendline

moca_nomic Diupdate   
FX:AUDUSD   Dollar Australia / Dollar AS
Analisa AUDUSD menggunakan timeframe daily.
Kita bisa mengecilkan timeframe ke H-4 atau H-1 untuk melihat pergerakan harga dan mencari posisi untuk masuk ke market atau membuat tradingplan lainnya.

Beberapa hal yang bisa diamati dari pergerakan harga pada pair ini adalah:
1. Trend pada pair ini secara garis besar adalah tren bearish.
2. Trendline Bearish. Harga saat ini berada di area trendline bearish. Harga sedikit melewati garis trendlinenya namun kita harus menunggu apakah ini merupakan false break atau tanda jika trend ingin berubah ke uptrend.
3. Fibonacci 78.6. Koreksi harga saat ini berada pada area fibonacci 78.6, yang mana area ini biasanya sangat dihormati harga, jika harga kena area ini cenderung berbalik arah.
4. Head n Shoulders pattern. Pergerakan harga seolah-olah ingin membentuk pola HnS namun saat ini harga masih koreksi naik sebelum melanjutkan penurunan.
5. Triple top. Apakah candle yang akan terbentuk besok akan mendukung pola candle stick ini terbentuk?

Atas beberapa pertimbangan diatas, maka harga memiliki peluang untuk melanjutkan penurunan ke area TP yang sudah ditentukan.
Proses menentukan area TP adalah dengan fibonacci dan SL kita menggunakan swing high sebelumnya.

Oleh karena itu, saat ini kita perlu menunggu pergerakan harga/candle yang terbentuk esok hari untuk membaca arah harga selanjutnya dan mencari posisi terbaik.


Notes:

- Ini merupakan analisa pribadi, mohon disesuaikan kembali dengan kondisi yang ada.
- Ini bukan rekomendasi pembelian/penjualan. Ini hanya analisa saya pribadi.
- Mohon analisa kembali, karena anda yang bertanggung jawab atas keputusan anda. Rugi anda yang tanggung, profit anda yang dapat.
- Masih dalam proses belajar, mari belajar bersama :)

Terima kasih
Trading ditutup: stop tercapai:
22.Sep.2023
Harga mengenai area SL, lalu turun ke area Profit.

Pernyataan Penyangkalan

Informasi dan publikasi tidak dimaksudkan untuk menjadi, dan bukan merupakan saran keuangan, investasi, perdagangan, atau rekomendasi lainnya yang diberikan atau didukung oleh TradingView. Baca selengkapnya di Persyaratan Penggunaan.