Analisis Fundamental

Analisis fundamental adalah salah satu dari fondasi dalam berinvestasi dan dapat di aplikasikan kedalam seluruh kelas asset. Analisis tersebut melihat apa yang menyebabkan kenaikan atau penurunan harga dan menggunakannya untuk mengantisipasi dan mengambil keuntungan dari pergerakan harga yang akan dating. Analisis ini dapat juga digunakan untuk menganalisis ekonomi nasional dengan memperhatikan area-area seperti produk domestic bruto, ketenaga kerjaan, inflasi dan kebijakan moneter dari bank sentral. Analisis ini dapat juga digunakan untuk menganalisis suatu perusahaan dengan memperhatikan pernyataan keuangannya seperti aset, liabilitas, pendapatan dan juga manajemen serta kompetisinya.

Analisis fundamental dapat juga diaplikasikan pada seluruh industry dengan memperhatikan penggerak dari suplai dan permintaan. Terdapat beragam strategi fundamental dalam trading dan investasi dimana kebanyakan darinya mencoba untuk menentukan nilai wajar dari suatu instrument dengan cara menganalisis dasar penggerak dari harga. Jika harga pasar dari suatu instrument jauh berbeda dari nilai wajarnya pada saat ini maka harga tersebut suatu saat akan mengarah kepada nilai wajar tersebut selama tidak adanya perubahan dari penggerak fundamentalnya.