Potensi Trading Jangka Pendek di BBCA?

BBCA mengalami koreksi dengan konstan setelah berhasil rebound mencapai area MA200-nya di kisaran 29000 - 30000. Koreksi yang terjadi mulai menunjukkan tekanan kuat dalam waktu singkat sehingga bisa dicermati adanya potensi rebound. Jika BBCA terus melemah ke bawah 24475 hingga ke 23050, maka akan membuka ruang kenaikan (technical rebound sesaat) sekitar 3 - 5% sehingga bagi yang ingin spekulasi bisa mempertimbangkan saham ini. Setelah BOW, segera SOS.

Ingat, potensi kenaikan yang kami sampaikan hanya sebatas jangka sangat pendek dan tidak menggubah trend major BBCA yang negatif. Strategi ini hanya untuk Anda yang ingin spekulasi semata.

Rekomendasi: Speculative Buy jika sudah berada di bawah 24475. Stoploss level 21625.
BBCATechnical IndicatorsTrend Analysis

We Build Profitable Traders | Visit: galerisaham.com/pro
Juga di:

Publikasi terkait

Pernyataan Penyangkalan