Missed Pivot Point Rob Booker

Definisi

Missed Pivot Point adalah indikator yang digunakan untuk mencari target profit saat trend naik mulai kehilangan momentumnya. Dengan kata lain, indiktaor ini mencoba untuk menemukan koreksi yang tak terelakkan sebelum itu terjadi. Missed Pivot Points dapat digunakan untuk jangka panjang maupun jangka pendek. Levelnya adalah harian, mingguan, dan bulanan, yang dapat disesuaikan sesuai dengan preferensi pengguna.

Sejarah

Indikator Missed Pivot Point adalah peralatan utama untuk menganalisis dan menentukan target harga, khususnya untuk tren jangka panjang. Indikator ini dipromosikan oleh Rob Booker, seorang pengusaha berpengalaman dan trader mata uang.

Takeaway

Selama penyesuaian, pengguna dapat memutuskan periode mana yang akan difokuskan (yaitu harian, mingguan, atau bulanan), serta menentukan ukuran dan ketebalan setiap garis, menentukan garis untuk visualisasi optimal pada chart.

Untuk menggunakan indikator Missed Pivot Point, mulailah dengan memilih instrumen keuangan pilihan anda yang anda sukai. Missed Pivot Point akan menjadi target ideal, terutama untuk trader reversal jangka panjang.

Apa yang dicari

Cari konsolidasi dari banyaknya Missed Pivot, yang akan muncul sebagai garis horizontal, satu di atas yang lain. Menurut Rob Booker, level Missed Pivot ini juga akan sejajar dengan level Fibonacci Retracement pilihan pengguna.

Saat mencari target pada trade reversal jangka panjang, perhatikan Missed Pivot Point. Booker yakin tidak ada target yang lebih baik untuk skenario ini.

Kesimpulan

Missed Pivot Point digunakan untuk menetapkan target harga, terlepas dari umur tren yang panjang, meskipun lebih berbeda bila digunakan untuk tren reversal jangka panjang. Missed Pivot Point direpresentasikan sebagai level pada chart yang dapat disesuaikan untuk memastikan visibilitas dan kepentingannya tergantung pada keinginan atau kebutuhan trader.