Tren Bearish Dollar Index, Pair USD Akan Menguat?Pada Time Frame yang Relatif Besar, yaitu Weekly/Mingguan, menunjukkan sudah terbreakout area 104, hal tersebut menunjukkan bahwa kemungkinan besar tren bearish DXY akan terus berlanjut.
Posisi saat ini (saat penulisan) adalah 104,365, kemungkinan akan mengalami koreksi menuju ke area 105,2 sampai 106,4, di area inilah saya akan mengambil posisi Sell , dengan target minimal di area 104,1 dan target selanjutnya di area 102,7.
Ini bukan saran entri, hanya analisa pribadi berdasarkan pola teknikal. Pastikan entri Anda didasarkan pada analisa sesuai gaya trading Anda.
Semoga bermanfaat. Salam Profit.
Weeklymarketsanalysis
Potensial level bitcoinDIsclaimer On
Bitcoin masih dalam bearish trend. Hal ini dapat terlihat pada TF dimana bitcoin masih dalam descending channel.
Bitcoin tertahan pada area resisten channel. selain itu juga area 25K-26K menjadi area resisten yang sangat kuat. Bitcoin berpotensi akan melanjutkan pelemahan dalam waktu dekat.
Teman trader dapat melakukan akumulasi kembali bitcoin pada area 13K.
Bitcoin harus bertahan pada area iniBitcoin terus mengalami pelemahan hingga 6 pekan ini.
Bitcoin pada TF weekly sesungguhnya menunjukkan tanda "tidak baik". Pressure seller yang terjadi terus terjadi dalam 6 pekan ini.
Saat ini bitcoin bertahan pada area $34K. Bila melihat pergerakan bitcoin sebelumnya, level area $34K merupakan area support terkuat. Menurut saya dalam waktu dekat kita perlu mengamati close candle bitcoin apakah berada di bawah level area $34K.
Bila terjadi di bawah area $34K, potensi bearish akan tetap berlanjut hingga ke area $29.7K. Justru ini bukan hal yang bagus untuk market cryptocurrency.
Disclaimer On