BTC TF 1DBITCOIN saat ini masih berada di area suportnya . dan market pada saat ini saya menulis market lebih dominan di tekan oleh pembeli.
namun tidak menutup KEMUNGKINAN BTC akan menembus area supportnya . dan jika kita lihat dari TF 1D . BTC membentuk Pola Bearish Flag, yang mana kita tau bahwa pola tersebut sering mengindikasikan DownTrand,
Uptrend
Pergerakan Bitcoin terbaru pada TF 1HBitcoin telah melakukan retest pada area dari trendline symentrical triangle pattern. secara pribadi ini hal positif bagi bitcoin bila ingin melakukan penguatan.
Kini bitcoin bergerak dalam area ascending channel. Saat ini bitcoin mencoba keluar dari trendline ascending channel dan retest EMA 34. Bila tidak mampu breakout, bitcoin akan kembali bergerak pada area ascending channel.
ANALISA AVAX TF DailySaya akan menganalisa pergerakan AVAX secara mengikuti teori Elliot Wave Theory.
Secara keseluruhan kini berada pada fase menuju wave 3 (target di $415.69). Kini dalam wave 3 menunjukkan bahwa terbentuk pola broadening wedge pattern dan kemungkinan terjadi penguatan setelah berhasil breakout.
Bila berhasil breakout dari descending broadening wedge pattern, maka AVAX berpotensi menuju $100 terlebih dahulu sebelum menuju ke target wave 3 di $415.69.
BTC Menuju Wave E TF 4HBTC menunjukkan adanya pergerakan uptrend pada TF 4H. Tampak BTC membentuk ascending channel .
Menurut saya BTC masih dapat melanjutkan penguatan dan target di $42-45K yang saya sampaikan masih masih berpotensi terjadi.
Namun, Money management tetap harus di jaga karena BTC masih juga dapat terkoreksi setelah target Wave E Tercapai.
Analisa Shiba TF 1HShiba telah berhasil breakout dari downtrendnya. Secara keseluruhan shiba tertahan pada EMA 21,34, dan 55 di area $0.000024.
Analisa saya menunjukkan bahwa Shib sedang mencoba melakukan retest pada garis trendline $0.000023 sebelum menuju ke area 0.000025.
Menurut kalian bagaimana ? Apakah melanjutkan uptrendnya atau terjadi fakeout? Tulis dikomentar
ANALISA CHAINLINK PADA TF 4HLink menunjukkan beberapa pola pattern yang menarik untuk di bahas, terutama pada TF 4H
1. LInk menunjukkan pada akhir januari hingga minggu pertama februari menunjukkan pola head and shoulders. Bila kita mengikuti teori, maka Koreksi dari Head and Shoulder benar di area $11.30.
2. Selama Koreksi yang terjadi, terbentuk pola broadening wedge pattern. Maka kemungkinan target dari pattern ini berada pada area $15.5.
3. Selain itu juga ada pola inverse head and shoulders. Bila breakout dari pola head and shoulder, maka potensi konfirmasi berada pada area $18.2.
Secara keseluruhan merupakan analisa pribadi saya. Bila memiliki perbedaan pandangan, bisa memberikan komentar, nanti kita akan berunding bersama. Terima Kasih
PATTERN YANG TERBENTUK PADA BITCOIN TF 1HBitcoin kini menunjukkan tanda-tanda adanya reversal pattern. Seperti pada analisa kemarin bahwa adanya potensi koreksi Bitcoin ke area $36.5, kini sudah terkonfirmasi.
Pengamatan selanjutnya bahwa, TF 1H bitcoin dengan jelas menunjukkan adanya pattern inverse Head and Shoulders yang merupakan pattern reversal.
Saya mencoba melakukan penarikan trendline dan fib extension, maka di dapatkan bahwa area potensi pergerakan bitcoin berada pada area $43-45K.
Bila memiliki pandangan lain, mari berdiskusi di kolom komentar. Biar saling-saling belajar. Terima Kasih :)
Cardano TF 1H membentuk Bullish FlagSetelah Membahas Daily dan 4H, saya akan menganalisa cardano pada TF 1H. Menurut saya pola cardano pada TF 1H ini sangat menarik untuk diperhatikan.
1. Terbentuk Pola Bullish Flag.
2. Hasil Fib menunjukkan bahwa Cardano tertahan pada area Fib 0.5 di $0.83
Bila cardano berhasil breakout, Cardano akan berpotensi bergerak pada area Fib extension 1.0-1.2 di area $1.018-1.066.
ANALISA WAVES TF WEEKLYSaya akan mencoba melakukan analisa pada market Waves. Bila ada perbedaan pandangan pada pergerakan market Waves, boleh berkomentar dan kita berdiskusi bersama.
TF Weekly menunjukkan bahwa market Waves kali ini telah berhasil breakout dari downtrend. Waves berpotensi melanjutkan trend nya ke $ 21.1. Hal ini didasarkan dari fib 0.5 dan terdapat resisten kuat di area $21.1.
WTI CRUDE OIL pada time frame 1 haricrude oil melanjutkan trend kenaikan signifikan dengan dilihat dari break out beberapa resistance kuat time frame mingguan (horizontal kuning) dan sekarang sementara menguji resistance bulanan (horizontal merah). Apabila melihat dari trend maka kita ingin mencari area buy dengan support terkuat yaitu:
1. pivot point R1
2. resistance yang di break out menjadi support (horizontal kuning di bawah garis pivot R1)
3. fibonacci extension 1.618
4. EMA 10 (biru)
entry bisa dilakukan apabila closing candle harian sudah menunjukkan koreksi sebagai tanda pembuatan wave baru
buy limit 100
stop loss 94
target profit #1 114 (apabila closing candle harian tidak berhasil break out resistance bulanan)
target profit #2 124 (pivot point R4 & fibonacci extension 2.618)
DISCLAIMER ON
ANALISA TF DAILY INCOINCO telah berhasil breakout from symentrical triangle, kini berpotensi menguji area trendline. Hal ini didasarkan pada:
1. area 5600 merupakan resisten terkuat
2. Harga menjauhi EMA 21,34, dan 55
3. RSI menunjukkan overbought
INCO berpotensi menguji trendline di area 5000-5100, alasan :
1. Area 5100 support terkuat
2. Potensi EMA 21 Menuju area 5100
3. Berada pada Fib 0.3-0.5
Pola Harmonik XABCD pada ETHUSDTETH secara keseluruhan berada pada channel pada TF Daily.
Sekilas ETH sedang bergerak Uptrend, dan menunjukkan pola Harmonik XABCD. Bila benar pola harmonik ini yang terbentuk, maka potensi ETH akan bergerak ke $4K.
hal ini didukung dengan area tersebut berada pada fibonacci retracemen 1.6 dan resisten terkuat dari ETH.
Apakah ETH bergerak rally ke $4K?
Menurut kalian gimana (?) Silakan tulis pandangan kalian di kolom komentar
Descending Triangle BFINAlasan:
- Kondisi trend saat ini uptrend dan masih retrace.
- Harga sudah tutup di atas garis konversi dan harga diatas cloud/kumo --> confirm uptrend dan seharusnya sudah entry (Entry pertama).
- Entry kedua bisa saat confirm break trendline descending triangle (entry kedua), dan bisa dipivot harga (1240 --> entry ketiga)
- Jelas pattern descending triangle.
- FIBO 61.8 (1240) sudah disentuh jadi kalo confirm swing low retrace berakhir.
- Jika sesuai tender maka harga cenderung dibawa turun dulu jadi boleh dicicil 2-3x buy ya.
- Berita:
Tender saham BFIN @ 1200
market.bisnis.com
Rekomendasi:
Boleh cicil buy selama diatas 1135, mengingat dilarang memberi detail buy oleh aturan komunitas terbaru jadi hanya ini saja saran penulis :)
Ingat Like, Komentar, Follow dan jika berkenan Donasi Koin ya agar penulis lebih semangat dalam mengulas saham-saham yang berpotensi profit. Salam Cuan :)
ANALISA XAUUSD TF WEEKLYBaik Saya mencoba menganalisa market XAUUSD. Saya menganalisa berdasarkan pengertahuan dan pengalaman saya selama bertrading.
Gold sekarang bergerak Uptrend. Pola yang terbentuk ada Cup and Handle. Saat ini telah terjadi breakout dari patternnya. Potensi pergerakan Gold berada pada areah $2707.37.
Namun diingat, analisa ini merupakan analisa pada TF Weekly, sehingga target yang berikan tentu memerlukan waktu yang lama.
Pola cup and handle terbentuk dari april 2011-sekarang. Maka Kemungkinan target ini tentu tidak mungkin dalam waktu dekat.
Terima Kasih
Potensial Bitcoin melewati $40KSecara keseluruhan bitcoin sedang bergerakan uptrend namun mengalami penurunan volume buyers. Hal ini disebabkan karena memasuki weekend.
Bisa dilihat juga ada kekuatan seller yang menahan pergerakan bitcoin di area 40K. tampak tail candle memanjang ketika memasuki zona resisten.
Whales membawa BTC ke dalam uptrendBTC secara mengejutkan kembali pada kita semua ditengah isu Rusia Invasi Ukraina.
Pada TF 1H kita tampak seperti penjelasan saya mengenai btc membentuk pola bearish flash dan berpotensi kembali koreksi.
Namun saat akan koreksi, tiba-tiba whales melakukan buy hingga harga terdongkrak naik hingga ke angka $40K.
Kini BTC bergerak diatas trendline broadening wedge pattern. Perlu diperhatikan bahwa pengaruh berita Rusia dan Ukrania perlu menjadi pertimbangan dalam bertrading. Secara pribadi belum ada tanda menunjukkan bahwa btc dalam kondisi reversal.
LTC segera create bullish (?) TF DailyLTC cukup menarik diperhatikan dalam pergerakan marketnya.
Saya mencoba melakukan beberapa analisa lebih mendalam hingga menemukan suatu resisten kuat secara diagnonal pada market LTC. Garis putih yang saya buat menunjukkan bahwa market tertahan diarea tersebut lalu kembali terkoreksi. Kini pergerakan LTC mengecil di area support $109 dan resisten diagonal.
Secara pribadi saya punya optimis LTC akan berhasil breakout dan melanjutkan penguatan. Target jangka pendek berada pada area $166