SIDO : Misi menangkap pisah jatuhPenurunan laba yang terjadi pada SIDO berakibat paniknya investor dan menyebabkan harga SIDO jatuh 30an %. Menurut saya penurunan drastis ini merupakah hal yg berlebihan dan cepat atau lembat saham SIDO ini akan terjadi teknikal rebound yg cukup lebar.
Secara teknikal, saat ini harga SIDO sedang mendekati area cluster support classic di area 715, 700, dan 655. Hal ini tentu menarik untuk dicermati.
Selain itu, terdapat cluster Fibonacci juga di area 61.8 (Swing low ke swing high) dan area 2.27 (swing high ke swing low) pada area sekitar cluster support classic tersebut.
Apabila harga bottoming di area yg sy maksud ditas, maka potensi profit untuk saham SIDO ini min. 10 %, max 20 %. Setelah memantul keatas, saham SIDO kemungkinan akan kembali turun.
DISCLAIMER :
1. Roadmap ini dibuat untuk melihat likelihood dari arah pergerakan harga.
2. Keputusan entry Buy/Sell harus selalu berdasarkan price action.
3. Trading Idea ini hanyalah sebagai bahan pertimbangan, segala keputusan trading/resiko/keuntungan/kerugian menjadi tanggung jawab masing - masing trader
Ide komunitas
Koreksi vs Bear MarketBaik koreksi maupun bear market sama sama berarti penurunan harga.
Namun ada sedikit perbedaan dari dua istilah ini.
Perbedaan yang dimaksud adalah kedalaman penurunan %
Jika penurunan diantara 10-20%, maka disebut koreksi
Jika penurunan melebihi 20% maka disebut bear market.
Sekarang kita langsung praktek dengan menggunakan chart saham BBCA
Menggunakan chart mingguan dari tahun 2018-2022 pada saham BBCA kita akan mendapatkan beberapa titik impulse-retracement. Fokus kita adalah pada retracement yaitu AB, CD, EF, GH, dan IJ.
Masuk ke tool peralatan garis trend dan gunakan garis info untuk mengukur kedalaman retracement dimana kedalaman dari 5 retracement itu adalah sebagai berikut:
AB = 18,69%
CD= 13.17%
EF= 38.89%
GH= 19.16%
IJ= 15.49%
Sekarang kita kembali ke definisi koreksi dan bear market.
Jika penurunan diantara 10-20%, maka disebut koreksi
Jika penurunan melebihi 20% maka disebut bear market.
Maka dalam rentang 2018-2022 koreksi pada BBCA adalah AB, CD, GH dan IJ
Dan bear market pada BBCA adalah EF, saat pandemi sedang berada di puncak.
Sekarang kita masuk ke contoh saham lain yaitu SIDO. Chart yang digunakan sama yaitu mingguan dalam rentang 2021 hingga 2022.
Retracement pada SIDO dalam rentang ini beserta % adalah sebagai berikut:
BC (-5.41%)
DE (-7.57%)
FG (-7.06%)
HI (-25.25%)
BC, DE dan FG adalah koreksi
HI yang merupakan harga hingga saat tulisan ini dibuat adalah bear market.
Jadi kesimpulannya SIDO sedang berada dalam bear market.
Semoga edukasi ini membantu.
Tambahan:
Jika anda serius ingin memahami ini, maka membaca saja tidak cukup. Buka lah chart aset lain, dan coba lah mengidentifikasi koreksi dan bear market dari trendnya.
“The best learning is by doing”
MAPI | Ramalan Puncak Baru Sekitar 1,300-1,400MAPI ini bergerak dibidang retail gaya hidup di Indonesia dengan mengelola brand brand terkenal di sektor department stores (SOGO, SEIBU dan lainnya), fashion (Zara, KIDS, Calvin Klein, Lacoste dan lainnya), Sports (Puma, Sports Station, Crocs dan lainnya), Kids (Lego, Bandai, Marvel dan lainnya), F & B (Starbucks, Burger King dan lainnya), Lifestyle (Digimap, Sephora dan lainnya). Dengan beragam portofolio yang disasarkan untuk konsumen menengah ke atas ini membuat kinerja MAPI sejauh ini "cukup baik". Sayangnya daya tahan terhadap krisis yang terjadi tidak sebaik ACES misalnya, hal ini salah satunya karena beban bunga yang dibayarkan MAPI cukup besar sehingga selalu berpotensi menggerogoti laba bersih MAPI. Maka, jadilah ketika terjadi sebuah krisis misalnya di tahun 2008, MAPI mencatatkan kinerja buruk dengan rugi sekitar 70 M. However, mungkin karena ragam portofolio bisnis MAPI ini cukup banyak, dan rata-rata merknya sudah di kenal di masyarakat, maka ketika krisis itu berlalu, MAPI dengan cepat akan pulih kinerjanya.
Dan inilah yang terjadi di MAPI saat ini, dimana kinerja MAPI rontok di tahun 2020 karena pandemi covid 19 dengan mencetak kerugian sebesar 554 M , namun di tahun 2021 ketika bagian yang terburuk dari wabah covid 19 ini sudah berlalu, MAPI dengan cepat bangkit lagi dan mencatat profit 439 M. Kali ini, di semester 1 tahun 2022 ini, laba bersih MAPI lompat sebesar 279 % dari 272 M di kuartal 2 tahun 2021 lalu menjadi 1 T di kuartal 2 tahun 2022 ini. Dan jika berkaca kepada pengalaman bangkitnya MAPI di tahun 2008 lalu, maka bukan tidak mungkin MAPI akan terus mencetak laba selama beberapa tahun ke depan dan otomatis, ini berpotensi membuat harga sahamnya bakalan meningkat.
Dengan melakukan kalkulasi secara teknikal, maka, saya melihat potensi MAPI untuk bisa breakout all time highnya di 1,190 cukup besar dan berpotensi untuk membuat puncak harga yang baru yaitu di sekitar 1,300-1,400.
Dari sekian banyak skenario yang mungkin terjadi, ada 2 skenario utama yang bisa dimonitor di saham ini yaitu membeli saham ketika harganya turun atau ketika sahamnya breakout dan terkonsolidasi. Anyways, good luck then.
ANTMContoh strategi supply & demmand yang akurat,
Perhatika trand berjalan di atas atau di bawah MA 200, Klo berijalan di atas MA 200 maka lebih baik, tapi klo berjalan di bawah MA 200 tidak masalah tapi harus di perhatikan support & ressistent terdekatnya karena bisa menghambat kenaikannya,
Bentuk gambar di sini yaitu syarat indikasi adalah pastikan seluruh body candle yg close harus semuanya body break out ke atas trandlane nya dan makna dari indikasi adalah memberi info bahwa bersiap"lah karena akan naik, dan di butuhkan kofirmasi yg tidak jauh beda bentuknya dgn indikasinya, setelah dapat konfirmasi lalu lakukan pembelian.
Cara meningkatkan trading anda dengan melihat suku bunga?Hai semuanya! 👋
Bulan ini, kami ingin mengeksplorasi topik suku bunga; apa itu, mengapa itu penting, dan bagaimana anda dapat menggunakan informasi suku bunga dalam trading anda. Ini adalah topik yang biasanya diabaikan oleh para trader baru ketika memulai, jadi kami berharap ini adalah seri yang bermanfaat dan dapat dilakukan bagi orang-orang baru yang ingin mempelajari lebih lanjut tentang makroekonomi dan analisis fundamental!
Pertanyaan pertama ketika berhadapan dengan suku bunga adalah bagaimana melihat informasi di TradingView. Meskipun anda selalu dapat mengklik tab "Obligasi" di bawah "Pasar" dan menavigasi ke tabel "Kurs", cara yang lebih mudah untuk melihat suku bunga di seluruh dunia adalah dengan menggunakan terminal 'pencarian' dan mengetikkan "10Y". Kemudian, klik "Ekonomi", dan anda akan dapat melihat semua pasar suku bunga 10 tahun global:
Konfigurasi ini akan memberi anda suku bunga "10 tahun", namun anda bisa mendapatkan obligasi jatuh tempo yang berbeda dengan menggunakan ticker lain. Misalnya, anda dapat melihat suku bunga 3 bulan Amerika Serikat dengan mengetik "US03M", atau suku bunga Brasil 10 tahun dengan mengetik "BR10Y". Semua suku bunga pasar di sistem kami mengikuti standar ticker ini. Cobalah salah satu! Itu mudah.
Bagi orang yang tidak terbiasa, inilah penjabaran tentang cara kerja suku bunga.
Suku bunga berfluktuasi di pasar terbuka seperti saham atau mata uang crypto; mereka bergerak terbalik terhadap harga obligasi pemerintah. Dengan cara ini, anda cukup melihat harga obligasi pemerintah untuk mengetahui bagaimana kinerja suku bunga -> mereka akan bergerak ke arah yang berlawanan.
Alasan di balik ini adalah bahwa ketika obligasi diterbitkan, mereka diterbitkan dengan "nilai par" dan "suku bunga kupon". Katakanlah nilai nominal untuk obligasi pemerintah adalah $1.000, dan suku bunga kupon adalah 2%. Ini berarti bahwa setiap tahun, penerbit obligasi akan membayar pemilik obligasi $20.
Permasalahannya, setelah obligasi diterbitkan, mereka dapat diperjualbelikan secara bebas di pasar terbuka. Katakanlah obligasi $1.000 meningkat nilainya dan mulai diperdagangkan pada $1.030 karena ada permintaan yang signifikan untuk beberapa alasan. Karena $20 yang dibayarkan kepada pemegang obligasi adalah tetap, "suku bunga" aktual yang diperoleh pembeli ketika mereka membayar $1.030 untuk obligasi sedikit lebih rendah dari 2% -> 1,94% tepatnya.
Jadi, perubahan harga obligasi mengubah "suku bunga" real time di pasar!
Satu hal yang perlu diperhatikan: Suku bunga obligasi Pemerintah berbeda dari suku bunga "keuangan" yang ditetapkan Pemerintah, yang diputuskan oleh bank sentral suatu negara.
Minggu depan di bagian 2, kita akan melihat apa yang mendorong penawaran dan permintaan obligasi pemerintah / suku bunga, dan bagaimana kebijakan moneter mempengaruhi semua aset yang anda perdagangkan. Plus, bagaimana anda dapat menggunakan informasi ini untuk keuntungan anda!
Sampai jumpa minggu depan!
- Tim TradingView ❤️❤️
BITCOIN BREAK DEMAND LEVELDi waktu sebelum nya kita sudah menganalisa BTC di timeframe H1 dan hasil nya turun harga di karenakan resistance area yang sangat kuat.
oke langsung saja ke analisis BTC nya menggunakan timeframe H4.
-analisi trend
Pada waktu 17 agustus jam 19.00 terlihat ada candle yang sudah break demand area tetapi saat dia sudah break harga tidak langsung turun karena adanya penggerakan melawan arah dengan tujuan mencoba menembus support/demand, Ketika tidak sampai di area support ataupun berbalik keatas, inilah yang dinamakan retest.
-Indikator MA 50
Garis MA 50 sudah di break oleh candle, tetapi ada salah satu candle yang menarik perhatian pada waktu 17 agustus jam 11.00 candle tersebut membuat long upper shadow menandakan kalau trend akan berbalik arah.
-pattern di timeframe H1
kalau menggunakan multi timeframe analisis di timeframe H1, terlihat harga membentuk pattern head and shoulders.
analsis ini belum tentu benar akan ada kemungkinan harga akan naik meroket atau akan turun kembali ke area support
Disclaimer "ON"
jangan jadikan analisa ini sebagai pembelian atau penjualan tetapi jadikan ide/analisa sebagai memperkuat akan kemungkinan nya pasar
Trade At Your Own Risk
IMAS: Membaca Price actionDalam membaca price action, terdapat 3 struktur trend: uptrend, sideways dan downtrend.
Uptrend adalah saat terbentuk struktur HIGHER HIGH dan HIGHER LOW
Downtrend adalah saat terbentuk struktur LOWER LOW dan LOWER HIGH
Sideways adalah struktur high dan low tidak teratur
Transisi dari perubahan trend, downtrend ke uptrend biasanya terindikasi saat:
Struktur lower high berubah. Dimana high terakhir lebih tinggi dari high rata rata atau berada di atas downtrend line (Trendline breakout)
Struktur lower low berubah. Dimana low terakhir lebih tinggi dari low sebelumnya. atau dengan kata lain, lower low sudah tidak lagi menjadi lower low.
Dua indikasi ini bisa menjadi sinyal bahwa trend sudah mulai berubah.
IMAS
Kita perhatikan chart IMAS dimana area dalam chart dibagi menjadi dua: kanan dan kiri
Pada area kiri, struktur yang terbentuk adalah LOWER HIGH dan LOWER LOW atau downtrend
Sedangkan pada area kanan, struktur yang terbentuk adalah HIGHER HIGH dan HIGHER LOW.
Perubahan struktur ini mengindikasikan bahwa trend sudah berubah.
Sesuai dengan prinsip perubahan trend no 1 diatas :
“Struktur lower high berubah. Dimana high terakhir lebih tinggi dari high rata rata atau berada di atas downtrend line”
Maka struktur ini dapat kita lihat pada (1) pada chart IMAS yang sekaligus menjadi trendline breakout.
Lalu lanjut ke prinsip no 2
“Struktur lower low berubah. Dimana low terakhir lebih tinggi dari low sebelumnya. atau dengan kata lain, lower low sudah tidak lagi menjadi lower low.”
Aplikasi dari prinsip ini adalah area (2) di chart IMAS. low 700 kemudian menjadi 740.
Dari low ini, (720) terjadi rally hingga ke 920. Ini menjadi garis awal dan akhir untuk Fibonacci retracement.
Catatan tambahan:
konsistenlah dalam menggunakan Fibonacci retracement, jika anda mulai dari low, maka akhiri dengan high. Jika anda mulai dari close terendah, maka akhiri juga dengan close tertinggi. Prinsip ini berlaku juga dalam membuat trendline. Perhatikan trendline pada IMAS. garis ditarik dari high ke high dan dari low ke low.
Area (3) adalah retracement dari Rally 740 ke 920.
Apakah retracement ini kemudian menjadi area beli?
Untuk menjawab pertanyaan ini, kita akan coba rangkum definisi dari retracement yang baik dari salah satu buku Technical analysis tertua terbitan tahun 1930 an karangan Richard W. Schabacker yang menurut saya masih relevan semenjak sekitar 92 tahun sejak buku itu diterbitkan.
Schabacker dalam bukunya, yang dikutip dari Dow Theory mengatakan bahwa retracement idealnya di antara ⅔ atau ½ tinggi rally. Dengan kata lain, batas maksimal retracement yang sehat adalah ½ body rally.
Jika gunakan Fibonacci retracement, maka batas retracement yang sehat adalah Fibonacci 50%.
Jika retracement lebih dari 50%, maka hal ini patut lebih diwaspadai mengingat indikasi yang diberikan lebih ke potensi trend reversal bukan trend continuation.
Sekarang kita lihat kembali area (3) atau retracement pada IMAS.
Seperti sudah disebutkan sebelumnya, Fibonacci retracement pada IMAS dihitung dari low 740 hingga ke high 920.
Dari 920 kemudian terjadi retracement yang masih berada < Fibonacci retracement 50%.
Dengan kata lain, retracement pada IMAS masih bisa dibilang sehat dah merupakan indikasi trend reversal.
Selama harga masih mampu retrace > 50% fibonacci retracement, maka pembelian bisa dilakukan.
Katalis IMAS
Penjualan mobil nasional secara wholesales per Juni 2022 meningkat jika dibandingkan Juni 2021. Di Juni 2021 penjualan mobil mencapai 72720 unit/ Sedangkan per Juni 2022 penjualan mobil 79168 unit. Terjadi peningkatan penjualan sebesar 8%.
Namun jika kita bandingkan dengan bulan sebelumnya yaitu Mei 2021 yang sebesar 49453 unit, maka penjualan mobil meningkat sebesar 60%
IMAS adalah perusahaan distributor penjualan, suku cadang, dan perakitan beberapa merek seperti Suzuki, Nissan, dan Hino yang juga mencicipi larisnya penjualan mobil. Suzuki menjadi merek ke-5 dengan penjualan terbanyak, mencapai 41.413 unit, sedangkan Hino menduduki posisi ke-8 paling laris dengan total penjualan sebanyak 12.426 unit.
Katalis peningkatan penjualan mobil ini sudah tercermin dalam kinerja keuangan IMAS dimana di awal tahun ini EPS IMAS konsisten naik dan positif.
Jika penjualan masih membaik, maka ini berpotensi menaikkan kinerja IMAS. Sebagai tambahan, pada kuartal ke 3, EPS IMAS hanya sebesar -37. Jika kemudian terjadi peningkatan kinerja di kuartal ke 3 tahun ini, maka IMAS berpotensi mengalami turn around atau dari rugi menjadi untung. Sebuah kondisi yang biasanya cukup kuat menarik minat pasar.
Cut Loss jika koreksi dibawah FIbonacci retracement 50% atau jika EPS IMAS di kuartal ke 3 di bawah menurun.
AMAR BANK : Cermati potensi "The Last Dance" Bank DigitalTidak seperti kawannya yang sudah mulai rebound dari titik bottomnya, misalnya BBYB, ARTO, BABP, dan saham Bank digital lainnya, AMAR masih bergerak sideways cenderung downtrend.
Berdasarkan counting Elliot Wave yang sy buat, spertinya AMAR bank ini masih berada di Wave 4 dari siklus primernya, which means masih ada potensi pergerakan Wave 5 yang merupakan fase uptrend terakhir dari Wave 1 besarnya.
Invalidation level di harga 262, yang artinya apabila harga menembus ke bawah 262 berarti counting Elliot Wave yang saya buat menjadi tidak berlaku dan harus dilihat kembali roadmap harga sahamnya.
TP 1 : 372
TP 2 : 426
TP 3 : 542
SL < 262
DISCLAIMER :
1. Roadmap ini dibuat untuk melihat likelihood dari arah pergerakan harga.
2. Always Do Your Own Research.
3. Trading Idea ini hanyalah sebagai bahan pertimbangan, segala keputusan trading/resiko/keuntungan/kerugian menjadi tanggung jawab masing - masing trader
TRJA & BPTR - MASIH IDENTIK, BREAKOUT SIAPA YANG VALID?KEYNOTES
TRJA dan BPTR dua saham yang memiliki pola yang bisa dibilang sama karena sebelumnya kedua saham ini terjadi pump and dump. Keduanya mencapai ATH pada akhir tahun 2021 kemarin kemudian terjadi aksi "dump" sehingga turun sangat dalam. Posisi teknikal saat ini keduanya juga masih sangat identik, setelah beberapa bulan bottoming keduanya berhasil breakout area konsolidasinya namun masih tertahan diarea resisten yang berhasil dibreakout, jika polanya valid ada potensi menjadi breakout > retest > continuation.
Note: price action (chart) TRJA dan BPTR, identik?
Untuk TRJA volume breakout-nya cukup rendah karena tidak jauh berbeda dari volume rata-rata harian sehingga tendensinya lebih besar menjadi false breakout sedangkan untuk BPTR volume breakout-nya tinggi kemudian diikuti volume koreksi yang rendah sehingga tendensinya lebih besar menjadi breakout yang valid ditambah ada isu BPTR akan melakukan aksi corp action right issue, let's see!
TRADING PLAN
Buy area TRJA (240-250) dan BPTR (206-212) atau pada potensi area demand baru
Stop loss (max risk tolerance) TRJA (226) dan BPTR (196) drawdown-nya cukup lebar jadi gunakan money management yang baik
Target profit area TRJA (320-350) dan BPTR (316-336) atau pada potensi area supply terdekat
Note: tetap waspada dan stick to the plan karena breakout keduanya bisa saja tidak valid sehingga rawan menjadi pola bearish continuation
DISCLAIMER ON
15-08-2022 - NZDJPY - Rejection di Area ResistanceNZDJPY
saat ini sudah berada pada area resistancenya dan jika dilihat harga sudah mengalami penolakan untuk naik lebih tinggi sehingga kita bisa harapakan harga terus melanjutkan penurunannya hingga ke area support terdekatnya.
Untuk itu kita bisa mencari posisi terbaik untuk melakukan penjualan, dengan area:
SL : 86.300
TP : 83.000 - 84.000
Jika terkena stop loss kita bisa mencari kesempatan kembali untuk melakukan penjualan pada area yang sama ata pada area resistance berikutnya yang tertera pada gambar.
Notes: Analisa pribadi mohon disesuaikan kembali.
Terimakasih.
GBP/AUD Momentum Sell Di Chart Daily Dan H4 By M NuzulAnalisa Time Frame 1-Hari: Momentum Sell Di Low BB, Reentry Di Zona Supply Dan M-5/10 High
Jika diamati dari time frame 1-harinya, harga pasangan mata uang GBP/AUD sedang dalam tren turun. Hal ini dapat dilihat dari Death Cross Mid BB dan EMA-50 yang telah terbentuk awal Maret lalu. Posisi harga saat ini berada pada bagian bawah kedua garis, menandakan bahwa kekuatan jangka pendek sedang dikuasai Seller.
Dari sisi Setup, harga sedang membentuk Momentum Sell di Low BB. Analisa kali ini akan menunggu terbentuknya Reentry Sell pasca Momentum di MA-5/10 High. Peluang ini dapat divalidkan dengan melihat kondisi serta struktur Setup pada time frame 4-jam dan 1-jam.
Dari sisi analisa Supply And Demand, GBP/AUD telah ditutup menembus zona Demand harian yang terbentuk April lalu. Penembusan ini terjadi pada percobaan ke-4. Harga yang sebelumnya bereaksi pada zona Demand ini, tidak mampu mencetak Higher High hingga pada akhirnya mengalami penembusan beberapa hari lalu. Penembusan ini juga membentuk zona Supply baru di sekitar MA-5/10 High yang menjadi titik awal penurunan. Zona Supply ini akan menjadi patokan Entry yang baik pada peluang Reentry dari analisa BBMA OA pasca Momentum.
Analisa Time Frame 4-Jam: Momentum Sell Juga Terbentuk Di H4
Dilihat dari time frame 4-jamnya, harga pasangan mata uang GBP/AUD sedang berada pada tren turun. Hal ini dapat dilihat dari Death Cross Mid BB dan EMA-50 sejak pekan lalu. Posisi harga saat ini berada pada bagian bawah kedua garis, menandakan bahwa kekuatan jangka pendek sedang dikuasai Seller.
Dari sisi Setup, harga juga sedang mengalami Momentum Sell di sekitar Low BB. Jika peluang dari time frame 1-hari valid, maka harga setidaknya akan membentuk Extrem Sell atau Rejection di Top BB time frame 4-jam. Dari posisinya saat ini, harga juga berpeluang membentuk Reentry Sell pasca Momentum tanpa harus menuju ke Top BB terlebih dahulu. Dalam kasus ini, Anda bisa memperhatikan terbentuknya Extrem Sell pada time frame 1-jam dan Setup Lengkap BBMA OA pada time frame 15-menit.
Dari sisi analisa Supply And Demand, zona Supply harian yang telah ditandai sebelumnya berada pada EMA-50 time frame 4-jam. Jika harga mampu naik ke zona ini untuk Retest, besar kemungkinan terbentuk Extrem Sell dengan Top BB dan EMA-50 yang sedang berhimpitan. Selain itu, seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, harga berpotensi membentuk Reentry pasca Momentum Sell di time frame 4-jam. Zona yang bisa Anda manfaatkan untuk memantau hal ini ada di level 1.72300 - 1.72600. Area ini juga berada di zona Demand harian yang telah ditembus sehingga statusnya bersifat Zona Flip.
Saran Pembukaan Posisi
Sinyal: Sell
Entry: 1.73200
Stop Loss: 1.73900
Take Profit: 1.71100
Perkiraan Waktu Trading: 3 Hari.
DISCLAIMER ON:
Dalam analisa ini, segala keuntungan dan kerugian menjadi bagian dari risiko trading pribadi. Saya sebagai penulis tidak berhak menerima sedikitpun profit dari Anda maupun bertanggung jawab atas loss yang terjadi. Untuk itu, disarankan selalu menggunakan perhitungan Money Management yang baik dan ketat.
Analisa XAUUSD (12 Agustus 2022)Kemarin baru saja dirilis data inflasi AS yang ternyata lebih rendah daripada ekspektasi,yang di perkirakan akan tumbuh 0,2 % pada bulan juli. Data tersebut membuat Dolar AS merosot, tetapi harga emas tak lantas melonjak usai komentar Hawkish tentang kenaikan suku bunga oleh Federal Reserve melampaui optimisme atas tanda - tanda turunnya inflasi AS. Kalian bisa coba lihat di berbagai platform berita terkait kondisi emas ke depannya, dari berita yang saya dapatkan bahwa Presiden Fed Chicago Charles Evans juga mengatakan minggu ini bahwa Fed perlu menaikkan suku bunga setidaknya 3,25 % hingga 3,5 % pada akhir tahun, untuk memerangi inflasi. Itu berarti jika memang harga emas akan turun, maka kita harus menunggu konfirmasi yang tepat sebelum memasuki pasar.
Analisa kali ini saya akan menunggu momentum yang tepat jika memang harga benar - benar akan turun. Untuk itu berdasarkan strategi yang telah saya uraikan pada gambar di atas, bisa teman - teman lihat bahwa harga sudah menembus garis (Break Of Structure) yang saya pasang. Menandakan bahwa jika konfirmasi harga sudah menyentuh Optimal Entry Point , maka probabilitas untuk harga kembali menurun akan sangat besar. Pilihan untuk Entry Sell jauh lebih baik, mengingat secara fundamental harga emas sangat sensitif dengan kenaikan suku bunga yang sedang di lakukan Federal Reserve untuk menekan inflasi yang sedang terjadi. Perlu di ingat teman- teman untuk tetap teliti sebelum memasuki pasar, jangan jadikan ini sebagai keputusan akhir trading anda.
Terima Kasih//
BITCOIN MEMBENTUK CUP AND HANDLEHALLO,sudah lama saya tidak memberikan ide analisis di karenakan kesibukan sekolah dan pada kesempatan kali ini saya akan memberikan Ide di Bitcoin yang merupakan mother of cryptocurrency.
Oke langsung mulai saja kedalam analisa nya
Di timeframe H1 di market BTC saat ini dia baru saja naik di karenakan ada nya Demand zone yang kuat, kalau dilihat secara teliti BTC membetuk cup and handle pattern dan jika dilihat di timeframe 15 menit cup and handle akan terlihat sangat jelas,untuk saat ini BTC hanya baru membentuk cup nya saja.
-Analisis trend
JIka harga ingin terus naik maka harga harus menembus area resistance line,resistance line juga akan membentuk handle dan akan melanjutkan up trend nya saat harga menyentuh area fibonacci 0.382
-Indikator RSI dan MACD
Untuk indikator RSI, garis sudah overbought,jika garis RSI kembali ke area 70 maka di pastikan harga akan membuat handle
dan indikator MACD, garis MACD line sudah menekuk dan akan menyilang signal line,histogram juga terlihat penaikan harga melemah
-Fibonacci
Jika harga memang tidak kuat menembus area resistance line maka menggunakan fibonacci merupakan hal yang cocok untuk melihat trend berkelanjutan. Area Fibonacci 0.382 merupakan trend berkelanjutan yang kuat dan membentuk handle yang sempurna,tetapi bagaimana jika harga menembus fibonacci 0.618 apakah dia masih di sebut handle? menurutku tidak di karenakan sebuah handle tidak mungkin jatuh sampai segitunya
-Indikator MA
Untuk MA sendiri jika di lihat Fibonacci garis MA merupakan titik tengah,jika harga menembus garis MA mungkin akan menyentuh area fibonacci 0.618 atau bahkan bisa kembali lagi ke area Demand zone
Disclaimer "ON"
jangan jadikan analisa ini sebagai pembelian atau penjualan tetapi jadikan ide/analisa sebagai memperkuat akan kemungkinan nya pasar
Trade At Your Own Risk
SELL XAUUSDXAUUSD Sudah menunjukan isyarat pembalikan arah dengan ada nya breakout di garis trendline pertama. Saat ini harga masih beranjak naik menembuas garis trendline. Namun, jika kita melihat timeframe yang lebih besar, kecil kemungkinan harga bisa menembus Higher high terakhir.
Timeframe entry= H1
Stochastic H4 Berada di area oversold dan Stochastic D1 sudah berada di area Overbought.
Pergerakan swing stochastic H4 sampai di area overbought hanya membawa harga sampai di kisaran 1790.360 terdekat atau paling jauh di harga 1796.611 .
Dua area di atas layak untuk di pertimbangkan karena di area tersebut terdapat imbalance antara supply dan demand yang di tandakan ada terdapat area UFO (unfilled order )
Ketika harga menyentuh area UFO dan order terpenuhi maka harga akan memantul ke bawah dan akan melanjutkan down trend baru.
Untuk titik entry tergantung style masing-masing. Ada 2 area konservatif dan agresif. Bisa di ambil salah satu atau dua2 nya.
Untuk TP area bisa di ambil di area UFO buy atau disesuaikan dengan pilihan masing-masing.
10 Kognitif Bias Dalam InvestasiBanyak orang memiliki kecerdasan yang dibutuhkan untuk menganalisis pergerakan harga,
tetapi jauh lebih sedikit yang mampu melihat lebih dalam ke dalam dan menahan pengaruh kuat psikologi.
Dengan kata lain, banyak orang akan mencapai kesimpulan kognitif yang sama dari analisis sebuah chart
Tapi apa yang mereka lakukan dengan analisi itu sangat bervariasi karena psikologi memberikan pengaruh yang berbeda.
Kesalahan investasi terbesar tidak datang dari faktor-faktor yang bersifat informasional atau analitis, tetapi dari faktor-faktor yang bersifat psikologis.
Psikologi investor mencakup banyak elemen terpisah yang kadang disebut bias bias kognitif; yaitu kesalahan sistematis dalam berpikir yang
mempengaruhi cara kita mengambil keputusan dan memberikan penilaian.
Di chart diatas, terlampir beberapa kognitif bias yang sering terjadi pada seorang investor atau trader dan cara untuk menghindarinya
Semoga membantu
ABBA, IDX (1st Week, August 2022)ABBA sedang mengalami perubahan dari bearish menjadi bullish dan mengalami uptrend yang kuat. Selain volumenya yang tinggi, dapat ditemukan Doji Morning Star yang mengindikasikan terjadinya reversal menuju resistance. Saat ini, harga ABBA menembus MA 200, berpotensi untuk turun sementara sebelum rebound atau breakdown. Pergerakan harga ABBA menunjukkan sudah terlalu uptrend dan cukup telat untuk masuk karena margin of safety yang sudah terlalu kecil, namun secara keseluruhan berpotensi untuk melanjutkan kenaikannya dalam jangka waktu pendek.
Risk/Reward Ratio: 2.08
Entry: 272
TP: 314
SL: 250
DowJones ForecastFUNDAMENTAL :
Dow Jones Industrial Average DJIA, +0,23% naik sekitar 8 poin di akhir perdagangan, Sementara laporan NFP yang kuat terdengar seperti kabar baik tentang ekonomi yang sehat dan tumbuh, itu juga berarti bahwa Fed akan nyaman menaikkan suku bunga secara agresif untuk menjinakkan inflasi.
Kekuatan rilis data tenaga kerja kemarin memberikan asumsi dasar bahwa Fed mungkin harus melakukan kenaikan suku bunga 75 bps (basis poin), KECUALI jika laporan Inflation rate dan CPI hari rabu nanti menunjukkan beberapa penurunan yang dramatis, yang tampaknya jika penurunan angka itu benar terjadi, maka sangat tidak mungkin Fed akan agresif pada Feed Meeting September nanti.
kesimpulan saya pribadi sementara ini mungkin pelaku pasar index akan wellcome dengan berapa pun rilis data inflasi yg akan rilis hari rabu nanti, yg menjadi fokus utama mungkin akan di data CPI dan juga Fed tetap siap untuk melanjutkan perjuangan untuk mencapai stabilitas harga, yang berarti proses mencari level bottoming di index dowjones bulan Juli 2022 mungkin belum terbentuk.
STATISTIK DATA : by Volatility Index - CBOE DJIA - analisis sumber data selama 20 tahun kebelakang.
Di dapatkan informasi data statistik sebesar 50,0% Volatilitas tahun 2022 ini terjadi di bulan agustus dan mampu memberikan traksi pergerakan sebesar (+- ) 6,70%.
Jika kita refleksikan dialam chart Dowjones maka sangat mungkin untuk membentuk struktur Lower High atau bahkan membentuk struktur Double Bottom atau bahkan bisa mampu lanjut breakout naik untuk membentuk struktur Higher High.
Disclaimer : Pelepasan tanggung jawab: Ini bukan saran investasi. Kinerja masa lalu bukanlah indikasi hasil untuk masa mendatang. Modal Anda berisiko, mohon trade dengan bertanggung jawab.
Trading itu berisiko. Volatilitas yang berlebihan dapat meningkatkan risiko. Berhati-hatilah. Seperti semua rilis ekonomi utama, volatilitas harga yang besar dapat terjadi dengan jenis pengumuman ini. Volatilitas dapat merugikan atau menguntungkan Anda.
ADRO Harmonik 'Butterfly Yang sudah lengkapLayout diatas adalah sebuah Mapping track ADRO
berdasarkan sudut pandang Harmonic Pattern.
Pada periode 7 Maret 22 - 14 April 22, ADRO teridentifikasi sebuah pola (1) Bearish Alternate Bat,
dengan pencapain hingga target kedua dari pola tersebut, yakni rasio 0.618 (level 2980) yang dihasilkan dari point A - D.
Dilanjutkan dengan Rebound hingga tervalidasinya sebuah pola (2) Bearish AB=CD,
pada kali ini Validnya Pola Bearish AB=CD, juga disertai sebuah Falling Window/Gap, yang mengindikasikan sebuah 'Bull yang kelelahan'
hingga membuat ADRO terkoreksi cukup dalam, yaitu target ke 4 dari Bearish ABCD.
Setelah itu ADRO berhasil 'bangkit, dan membuat sebuah track XABCD yang baru,
dengan syarat validasi yang telah terpenuhi, ADRO kini tervalidasi sebuah pola (3) Bearish Butterfly
dengan target Koreksi ideal pada Rasio 0.382 - 0.618 (level 3090 - 2920 Fibo Biru) , yang dihasilkan dari point A ke D.
Jika Proses tsb terpenuhi kita tunggu pola reversal yang terbentuk melalui Candlestick atau indikator lain,
untuk dilakukan Eksekusi Trading (pembelian)
peluang Track XABCD yang baru berpotensi terbentuk, dengan target Validasi Rasio 0.886 (level 3590 Fibo Hijau)
Harmonic pattern adalah salah satu metode Trading yang memungkinkan kita memperoleh nilai yang presisi
dengan rasio-rasio Fibonacci yang dikenalkan oleh pencetusnya.
Analysis Is Opinion
Good Luck..'
GOLD- AKHIR WAVE 4 ? TRIPLE BOTTOM, POTENSI RESESI EMAS MENGUAT?EMA 50 monthly menahan harga emas terjatuh lebih dalam dan terjadi rejection pada uptrendline hingga konfirmasi false break ini membentuk hammer candlestick pada time frame monthly. Flat Corrective structure (prediksi sebelumnya : Cup Pattern) juga terbentuk dalam wave 4 yang berpotensi membawa kembali harga emas ke trend bullish-nya dan peluang untuk harga emas kembali menguji resistan area di harga $1935 troy ounce dapat terjadi dalam waktu dekat setelah secara 5 bulan berturut turut terjadi koreksi yang cukup dalam oleh karena itu selama harga emas gagal menembus support area pada harga $ 1675, harga emas masih sangat berpotensi untuk melanjutkan relinya membentuk gerak impulsive pada wave major ke 5 yang mungkin akan menyentuh level fibonacci expansion 61.8% wave 3 di harga $ 2250 troy ounce.
Jika dikaitkan dengan arah kontrarian dari US Dolar Index dan Imbal hasil obligasi AS tenor 10 tahun , saat ini ada potensi koreksi yang mungkin terjadi pada kedua chart ini. sehingga emas yang sebelumnya mengalami koreksi dapat berpotensi menguat pada saat kebimbangan pasar menghadapi potensi naiknya suku bunga The Fed yang lebih agresif hingga dapat menekan harga index saham maupun crypto asset serta mata uang lainnya dalam mengatasi tingginya inflasi yang terjadi di AS dalam rentang waktu 40 tahun terakhir. Selain itu potensi resesi AS, eskalasi konflik Ukraina dan Rusia yang membuat harga komoditas seperti energi dan pangan melambung tinggi serta ancaman stagflasi dan prediksi melambatnya global economic growth dapat menjadi katalis kuat yang membuat emas kembali diburu sebagai aset lindung nilai. Di sisi lain Eropa yang saat ini masih terancam dengan kekurangan pasokan energi gas untuk menghadapi musim dingin tahun ini memungkinkan Rusia akan kembali mengambil langkah politiknya untuk menekan sanksi ekonomi terhadap Rusia dengan menukar gas supply mereka dengan rubel yang telah mereka peg dengan emas. Apakah ini yang akan menjadi sebuah katalis baru dalam menekan sanksi ekonomi mereka ? akankah The Fed membiarkan inflasi tinggi terjadi tanpa aksi yang lebih agresif dalam mengatasinya hingga pasar merespon untuk mengalihkan aset mereka ke emas ? will see next bullish catalyst !!
Disclaimer On ! *ini hanyalah sebuah analisa dan bukan dipakai sebagai acuan membeli atau menjual.
28/07/2022 -16:50-NZDJPY-Terdapat Pola Hns dan Bearish PennantNZDJPY pada timeframe H1,
terdapat 2 pola yang mendukung pair ini untuk melanjutkan penurunan harganya, yaitu:
1.) Pola Head and Shoulder
2.) Pola bearish pennant
Right shoulder pada pola HnS ini sudah dicoba untuk ditembus sekali oleh harga. Dan saat ini harga sedang membuat pergerakan untuk melengkapi pola right shouldernya.
Dan dalam pergerakan ini terlihat harga membentuk bearish pennant yang juga pola ini sudah dicoba ditembus oleh harga untuk penurunan harga lebih jauh.
Dengan adanya 2 pola harga tersebut maka memberikan kita tanda yang baik untuk mencari posisi entry terbaik untuk melakukan penjualan pada pair ini.
Notes: Analisa pribadi, mohon disesuaikan kembali :)
Terima kasih & have a nice day.
METODE KURVA SUPPLY AND DEMANND PART 1Assalammualaikum.. Warahmatulahi.. wabarokatu..
Happy Weekend buat trader yang lagi liburan di hari minggu....
Selamat pagi, apa kabar semuaa, semogah sehat terus yaaaaa.....
Oia kali ini saya akan share mengenai metode yang saya pakai
OK langsung dari dasara yaaaa
Menurut saya dalam dunia Trading atau dagang kita mencari keuntungan, sama aja kayak kita jualan fisik atau bekerja fisik, bedanya sistem dagang aja. tapi kita sama sama 1 tujuan mencari keuntungan atau mencari bayaran dari apa yang kita kerjakan
Dalam Berdagang atau Trading kita punya visi misi dalam dagang atau trading untuk meningkatkan nilai keuntungan atau skill (VALUE?PRICE), yang kita punya dengan cara kita memperhitungkan dari hari ke hari, minggu ke minggu, bulan ke bulan, dan tahun ke tahun (QUANTITY ATAU KUANTITAS/PERIODE)
Menurut saya dalam dunia trading atau dagang apapun itu yang bernilai itu pasti tolak ukur atau perhitungan untuk mengetahui suatu nilai yang berubah dalam waktu H1 atau periode Harian, H4 untuk periode Mingguan, D1 untuk periode Bulanan dan Mon untuk periode tahunan.
Dari sini kita haru tau nilai terndah dan tertinggi untuk mengetahui KESEIMBANGAN NILAI atau (EQUILIBRIUM) entah itu dari periode Harian, Mingguan, Bulanan, Dan bahkan Tahunan.
Menurut Teori ketika Nilai di atas KESEIMBANGAN Nilai berpeluang Bertambah atau MENINGKAT, begitu juga sebaliknya ketika Nilai di bawah KESEIMBANGAN peluang nilai tidak ada peningkatan atau nilai menurun
Menurutr saya Bicara Supplay dan Demand atau Penawaran dan Permintan itu bicara Random dalam dunia dagang atau trading kita gak bisa ukur mana yang minat jual dan mana yang minat beli kita hanya dapat memperhitungkan disini hanya KESEIMBAGAN atau EQUILIBRIUM karena kita adalah seorang trader atau pedagang kita di wajib kan iikut harga yang berjalan.
Sama kayak kita jualan makanan gorengan ketika harga minyak goreng naik produksi gorengan kita juga naik harga gorengannya karena untuk mencari keuntungan dan kualitas gorengan yang sehat
OK yaaa maaf Part 1 ini saya kasih dasar dagang atau trading menurut pandagan saya yaa
kita trading atau jadi trader sama aja kayak kita dagang atau usaha yang kita cari di sini nilai atau value yang meningkat entah itu keuntungan atau kualitas, bedanya kita trader hanya Fokus soal harga yang berubah-ubah.
Jika ada pertanyaan langsung komentar di bawah yaaa
karena saya juga masih latihan dan butuh koreksi
NOTE : Lampiran Pemanis aja XAUUSD
Makasih...
Wasalamm...
Analisa GBPUSD (28 Juli 2022)Hallo, hari ini saya rasa langsung saja menulis beberapa hal penting terkait analisa yang baru saja saya temukan dan teliti agar bisa menjadi bahan pertimbangan untuk para trader forex.
1. Terbentuknya Break Of Structure dalam pasangan mata uang GBPUSD, itu memberikan indikasi sebuah Downtrend masih melanjutkan jalannya.
2. Indikator Moving Average yang saya gunakan sebagai petunjuk juga memperlihatkan harga yang masih Bearish sedang terjadi.
3. Eropa harus menjalankan pembatasan konsumsi gas menjelang musim dingin yang berakibat harga gas eropa meroket dan meningkatkan risiko resesi di kawasan negara inggris , di sisi lain inflasi AS mulai menunjukan penurunan kecepatan yang sangat lambat.
Dari 3 hal penting tadi saya yakin Downtrend yang ada pada pasangan mata uang GBPUSD benar - benar masih akan berlangsung, untuk itu saya telah memasang Entry di area seperti dalam gambar di atas serta SL dan TP yang sudah saya ukur menggunakan Fibonacci. Ok itu saja analisa dari saya, jika kalian memiliki sudut pandang ide yang berbeda silahkan tulis di kolom komentar. Saya sangat terbuka dengan ide - ide yang berbeda karena dalam hal ini probabilitas untuk salah bisa saja terjadi.
Terima Kasih//
Atom/Usdt Saatnya Beli Dengan V FormationPoint Of View
1. Pada TF daily Price mengembangkan pola kenaikan V Formation
2. Pada trend sebelah kanan price membentuk 2 kali HH dan HL
3. pembentukan HL yang kedua sangat valid, karena tertahan di area support yang cukup kuat
4. pada oscilator RSI terlihat penurunan tidak mampu melewati di bawah level 50, yang menandakan sinyal buy masih kuat
5. sinyal entry dengan pola price action Morning star pada TF daily sudah tercipta
6. target berada di kotak hijau di atas pada level 0.618FR
7. untuk SL letakan di Bawah HL
#disclaimer seluruh pernyataan dan ekspresi yang disampaikan hanya sebagai prakiraan dan analisa adalah semata-mata bertujuan informatif dan tidak dimaksudkan sebagai nasihat investasi. pendapat yang disampaikan dapat berubah tanpa pemberitahuan