TRANSITinvesting

#0037 Analisis Teknikal Saham MARI per 15 Agustus 2022

IDX:MARI   MAHAKA RADIO INTEGRA TBK
Di atas adalah chart saham MARI per penutupan 15 Agustus 2022. Saham MARI ditutup di harga 228. Dengan posisi yang berada di atas Resistance 200-210.

Apa yang menarik dari posisi saham MARI yang sekarang?

Pertama, yang menarik adalah, saham MARI baru saja berhasil menembus Bearish Trendline jangka menengah. Yang berarti, ada kans yang cukup besar untuk saham MARI mengalami pembalikan arah (reversal) dalam waktu dekat.

Tapi, bagian yang paling menariknya bukan itu.

Bagian yang paling menariknya adalah, saham MARI baru saja berhasil menembus Resistance 200!

Memangnya apa sih istimewanya Resistance 200?

Pertama, Support/Resistance yang yang berada di sekitar bilangan bulat, biasanya disebut sebagai Support/Resistance Psikologis. Dan biasanya, area Support/Resistance seperti ini adalah area Support/Resistance yang sangat kuat.

Dan memang sudah terbukti, area Resistance 200-210 adalah area Resistance kuat yang tidak tertembus sejak 3 bulan terakhir. Area ini baru resmi tertembus hari ini!

Alasan kedua, yang membuat area Resistance 200 ini cukup istimewa adalah, area Resistance 200 adalah harga perbatasan dari pergantian fraksi.

Karena seperti yang kita tahu, untuk saham-saham yang berada di bawah Rp.200,- berlaku fraksi harga Rp.1,-. Sedangkan kalau harga sahamnya sudah melewati Rp.200,- maka berlaku fraksi harga Rp.2,-.

Artinya apa?

Artinya pada saat ini, saham MARI sedang pada posisi Risk/Reward Ratio yang bagus sekali. Karena kalau turun ke bawah, harganya cuma turun Rp.1,-. Sedangkan kalau naik, harganya naik Rp.2,-. Inilah yang membuat area di sekitar harga 200 sangat menarik untuk disimak.

Kedepannya, ada kemungkinan arae Resistance 200 ini akan menjadi area Support MARI. Dan diperkirakan, area ini akan cukup kuat untuk menahan dan menopang momentum pembalikan arah (reversal).

Kalau ada koreksi dalam waktu dekat, saham MARI ini akan menjadi saham yang sangat, sangat menarik untuk dicermati.

Karena ada probabilita yang cukup besar untuk saham MARI kembali naik ke harga 300 (+31,58%). Dan jika masih berlanjut, target berikutnya adalah 400 (+75,44%).

Bahkan jika momentunya terus menguat, tentu saja dengan disertai koreksi-koreksi kecil di sana sini (karena saham tidak bergerak seperti garis lurus), bukan tidak mungkin saham MARI mencapai harga perbatan fraksi berikutnya di 500 (+119,30%).

DISCLAIMER:
Investasi adalah hal yang berisiko! Tulisan ini ditujukan sebagai media informasi dan edukasi belaka, dan bukan sebuah arahan untuk mengambil sebuah keputusan investasi. Investor sendirilah yang harus mengambil keputusan investasi berdasarkan situasi dan kondisinya masing-masing. Anda bertanggung jawab sepenuhnya terhadap keuntungan dan kerugian yang Anda alami sendiri.

Sering salah beli dan salah jual? Strategi TRANSIT Investing memanfaatkan RAHASIA yang terjadi di balik pergerakan harga. Sehingga Anda tahu, kapan waktunya beli dan kapan waktunya jual! transitinvesting.id/
Pernyataan Penyangkalan

Informasi dan publikasi tidak dimaksudkan untuk menjadi, dan bukan merupakan saran keuangan, investasi, perdagangan, atau rekomendasi lainnya yang diberikan atau didukung oleh TradingView. Baca selengkapnya di Persyaratan Penggunaan.