Selamat sore kawan trader. Sekedar berbagi analisa, sebagai pemula dalam trading saya butuh masukan dan koreksi terkait trading, baik itu setup, istilah dan penggunaan indikator.
Baik, saya mulai. Dalam analisa saya, saya menggambarkan BTCUSD akan mengalami kenaikan ke titik 90.000 dalam jangka panjangnya. Dalam beberapa titik yang saya tandai ada titik Liquiditas yang perlu di break ke atas seperti pada gambar ( 83.700 - 84.200 ) untuk melanjutkan trend naik. Konfirmasi yang saya pakai berdasar EMA Ribbon yang berada dibawah candle stick dan CCI yang dominan berada di atas zero point. Jadi area konsolidasi saya gunakan sebagai titik area buy zone di rendahnya zona tersebut. Sedangkan area likuiditas sebagai titik konfirm break ke atas.
Untuk sekarang saya yakinkan diri saya untuk lanjut setup Buy secara berjangka panjang. Terima kasih untuk attensi kawan-kawan. Mohon bantuan koreksi dan diskusi yang bermanfaat.
Informasi dan publikasi tidak dimaksudkan untuk menjadi, dan bukan merupakan saran keuangan, investasi, perdagangan, atau rekomendasi lainnya yang diberikan atau didukung oleh TradingView. Baca selengkapnya di Persyaratan Penggunaan.
Informasi dan publikasi tidak dimaksudkan untuk menjadi, dan bukan merupakan saran keuangan, investasi, perdagangan, atau rekomendasi lainnya yang diberikan atau didukung oleh TradingView. Baca selengkapnya di Persyaratan Penggunaan.