Saya ingin membuat peringatan pada strategi

Catatan penting

Menggunakan peringatan strategi untuk mengotomatiskan trading dapat menghasilkan hasil yang tidak terduga jika anda tidak memperhitungkan batasan yang melekat pada bagaimana strategi berperilaku. Peringatan strategi otomatis bisa sangat berguna untuk melakukan trading di pasar nyata, tetapi, sama seperti mode autopilot di sebuah pesawat terbang, akan memerlukan pengawasan yang sangat seksama. Jika anda akan menggunakan peringatan untuk perdagangan nyata, harap pertimbangkan poin-poin ini:

  • Strategi lebih rentan terhadap repaint dibandingkan sebuah indikator karena emulator broker akan mengasumsikan sebuah pergerakan harga untuk mensimulasikan order pada bar-bar historis. Pada data realtime (atau pengujian kedepan), arus update tick dapat digunakan sebagai sebuah sumber apabila strateginya diatur untuk menggunakannya. Dalam kasus tersebut, anda perlu mengetahui bahwa faktanya, order simulasi sebuah strategi pada bar-bar histori (panah pada chart) mungkin tidak akan bekerja secara serupa pada realtime nya. 
  • Mesin pengelola peringatan strategi tidak terhubung ke broker atau bursa yang anda gunakan, sehingga tidak dapat mensinkronisasikan order dan/atau posisi. Jika strategi dan broker anda tidak singkron, hasil yang tidak terduga dan potensi kerugian dapat muncul. Sebagai contoh, sebuah order yang dieksekusi pada chart mungkin tidak akan dieksekusi oleh broker anda. Ini dapat mengarah ke situasi dimana strategi anda tampak telah menutup posisi yang sedang merugi, sementara pada kenyataannya, posisi yang merugi tersebut masih tetap terbuka dan pasar bergerak berlawanan dengan arah yang anda ambil. Contoh lainnya adalah saat pada di sisi broker, anda memegang sebuah posisi penjualan sementara strategi anda memegang sebuah posisi pembelian. Strategi nya akan mengirimkan sebuah order penjualan untuk menutup posisi pembeliannya, sementara pada kenyataannya, anda malah akan memiliki dua buah posisi penjualan. 
  • Sebuah peringatan akan dihentikan apabila terpicu terlalu sering. Ini akan terjadi apabila sebuah peringatan terpicu lebih dari 15 kali dalam 3 menitnya..

Kapan peringatan strategi terpicu?

Peringatan strategi terpicu saat sebuah strategi mengeksekusi sebuah order, yang mana tidak selalu berkoresponden dengan waktu saat order tersebut diletakkan.

Bagaimana cara membuat peringatan strategi?

Untuk membuat peringatan strategi, anda dapat:

  • Menggunakan tombol "Tambah Peringatan" pada panel "Penguji Strategi": 
  • Menggunakan menu drop-down strateginya: 
  • Memilih strategi anda dari dialog Buat Peringatan:

Bagaimana peringatan strategi bekerja?

Ketika peringatan dibuat untuk strategi, salinan strategi dibuat di server kami. Salinan ini kemudian berjalan secara independen dari strategi chart di browser anda, dan perubahan pada strategi bagan anda tidak akan berpengaruh pada operasi salinannya yang berjalan di server kami. Agar perubahan pada pengaturan strategi chart anda tercermin dalam perilaku peringatan, anda harus menghapus peringatan sebelumnya dan membuat yang baru.

Bagaimana strateginya berjalan pada server?

Setelah menghitung histori, strategi bergerak ke perhitungan realtime. Ketika order yang ditempatkan oleh strategi dijalankan oleh emulator broker, peringatan dipicu. Pemberitahuan dikirimkan setiap kali pesanan dieksekusi, sampai peringatan mencapai tanggal kadaluarsa.

Pemberitahuan tidak dikirim untuk order pada bar histori. Peringatan hanya dipicu untuk order yang dieksekusi secara realtime.

Lebih dari satu notifikasi dapat dikeluarkan di bar yang sama, tetapi seperti disebutkan di atas, peringatan akan dihentikan jika terpicu lebih dari 15 kali dalam 3 menit. Anda dapat menggunakan placeholder untuk membangun pesan pemberitahuan peringatan anda. Mereka akan digantikan oleh nilai yang sesuai saat peringatan dipicu. cth: {{strategy.position_size}}:

  • strategy.position_size — mengembalikan nilai kata kunci yang sama di Pine, mis., ukuran posisi saat ini.
  • strategy.order.action — mengembalikan string "beli" atau "jual" untuk pesanan yang dieksekusi.
  • strategy.order.contracts — mengembalikan jumlah kontrak dari order yang dieksekusi.
  • strategy.order.price — mengembalikan harga di mana order dieksekusi.
  • strategy.order.id — mengembalikan ID dari perintah yang dieksekusi (string yang digunakan sebagai parameter pertama di salah satu fungsi panggilan menghasilkan perintah: strategy.entry, strategy.exit atau strategy.order).
  • strategy.order.comment — mengembalikan komentar dari perintah yang dieksekusi (string yang digunakan dalam parameter komentar di salah satu panggilan fungsi menghasilkan perintah: strategy.entry, strategy.exit atau strategy.order). Jika tidak ada komentar yang ditentukan, maka nilai strategy.order.id akan digunakan.
  • strategy.order.alert_message — mengembalikan nilai parameter alert_message yang dapat digunakan dalam kode Pine strategi ketika memanggil salah satu fungsi yang digunakan untuk melakukan pemesanan: strategy.entry, strategy.exit atau strategy.order. Fitur ini hanya didukung di Pine v4.
  • strategy.market_position — mengembalikan posisi saat ini dari strategi dalam bentuk string: "long", "flat", atau "short".
  • strategy.market_position_size — mengembalikan ukuran posisi saat ini sebagai nilai absolut, cth. angka non-negatif.
  • strategy.prev_market_position — mengembalikan posisi strategi sebelumnya dalam bentuk string: "long", "flat", atau "short".
  • strategy.prev_market_position_size — mengembalikan ukuran posisi sebelumnya sebagai nilai absolut, cth. angka non-negatif.

Anda dapat menemukan informasi lebih lanjut mengenai placeholders disini.