KontanKontan

Intip Rekomendasi Saham BBRI, LSIP, TLKM, PTBA Untuk Senin (5/12)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melaju di awal perdagangan hari ini. Senin (5/12) pukul 9.29 WIB, IHSG menguat 0,47% ke 7.051.

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana mencermati IHSG berpeluang menguat untuk menguji rentang area 7.040-7.060 terlebih dahulu. Selama tidak terkoreksi ke bawah 6.955, kenario IHSG masih berada pada bagian dari wave c dari wave (x).

"Namun demikian, waspadai apabila IHSG menembus 6,955, maka IHSG masih berada pada bagian dari wave (ii) sehingga IHSG rawan menuju ke 6.890 hingga 6.937," papar dia, Senin (5/12).

MNC Sekuritas memproyeksikan IHSG akan menguji support di level 6.890 kemudian 6.955. Sementara, IHSG diproyeksi uji resistance di 7.128 selanjutnya di 7.178.

Berikut ini sejumlah saham yang bisa dilirik untuk perdagangan hari ini, Senin (5/12).

1. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI)

BBRI ditutup terkoreksi 1% ke Rp 4.890 pada perdagangan Jumat (2/12) dan masih disertai dengan volume penjualan. Posisi BBRI diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave (iv) dari wave [iii], sehingga BBRI masih rawan koreksi dan dapat dimanfaatkan untuk BoW.

Rekomendasi: Buy on weakness Rp 4.790-Rp 4.850 Target harga: Rp 5.030, Rp 5.120 Stop loss: Di bawah Rp 4.680

2. PT PP London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP)

LSIP ditutup terkoreksi 0,5% ke Rp 1.100 pada perdagangan Jumat (2/12). Selama tidak terkoreksi ke bawah Rp 1.070 sebagai stop loss, maka posisi LSIP sedang berada di awal wave 3 dari wave (1), sehingga koreksi LSIP cenderung terbatas dan berpeluang menguat kembali.

Rekomendasi: Buy on weakness Rp 1.080-Rp 1.095 Target harga: Rp 1.155, Rp 1.180 Stop loss: Di bawah Rp 1.070

3. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM)

TLKM ditutup menguat 1% ke Rp 4.000 pada perdagangan Jumat (2/12) dan disertai dengan munculnya volume pembelian. Selama TLKM tidak terkoreksi kembali ke bawah Rp 3.930 sebagai stop loss, maka posisi TLKM saat ini sudah berada di akhir wave Y dari wave (A) dan berpeluang lanjutkan penguatan.

Rekomendasi: Speculativebuy Rp 3.950-Rp 3.980 Target harga: Rp 4.130, Rp 4.250 Stop loss: Di bawah Rp 3.930

4. PT Bukit Asam Tbk (PTBA)

PTBA ditutup terkoreksi 1% ke Rp 3.770 pada perdagangan Jumat (2/12) disertai dengan munculnya volume penjualan. Selama PTBA belum mampu menembus Rp 3.850 sebagai resistance, maka posisi PTBA saat ini sedang berada di awal wave [b] dari wave B.

Hal tersebut berarti PTBA masih rawan terkoreksi terlebih dahulu ke rentang area Rp 3.590-Rp 3.690 terlebih dahulu dan dapat dimanfaatkan untuk level buyback.

Rekomendasi:Sell on strengthRp 3.780-Rp 3.810