FX:EURUSD   Euro / Dollar AS
Euro Tergelincir Begitu Draghi Berbicara Tentang Inflasi dan Prospek Pertumbuhan Dengan Nada Pesimis

Isu Perekonomian Zona Eropa

Mata uang Euro tetap tertekan untuk sebagian besar minggu perdagangan begitu isu mengenai pelemahan ekonomi yang terus terjadi di zona Eropa terus bertumbuh. BSE tetap mempertahankan suku bunga acuan dan kebijakan moneter mereka pada minggu ini seperti yang diharapkan orang banyak, dengan Presiden BSE, Mario Draghi yang menyampaikan berita tentang perekonomian UE dengan nada yang lebih lunak. Presiden BSE, Draghi, menyatakan bahwa data perekonomian telah memburuk dan neraca risiko saat ini bergerak ke arah penurunan. Prakiraan kilat manufaktur PMI untuk bulan pertama tahun ini dari perekonomian Jerman dan Prancis memperoleh hasil yang lebih lemah daripada harapan, sementara perekonomian zona Eropa secara keseluruhan melaporkan pembacaan manufaktur PMI terlemahnya sejak tahun 2013.

• Pasangan EURUSD bearish dengan kuat ketika diperdagangkan di bawah level 1.1300, kunci dukungan berada pada level 1.1260 dan 1.1214.

• Apabila pasangan EURUSD diperdagangkan di atas level 1.1380, perolehan lebih jauh terhadap level 1.1460 dan 1.1500 kemungkinan akan terjadi.

Pelarian Sterling

Pound Sterling Inggris menikmati perolehan kuat terhadap Dolar USA, Yen Jepang, dan mata uang Euro minggu ini begitu perekonomian Inggris melaporkan data pekerjaan dan data upah yang kuat. Para investor juga meningkatkan taruhan mereka bahwa Inggris akan menghindari skenario keras Brexit karena Partai DUP Irlandia menyokong rencana Brexit Perdana Menteri Inggris, Theresa May. Sterling meningkat di atas level 1.3100, menandai level trading tertinggi Pound Sterling Inggris terhadap greenback sejak awal November 2018. Pound Sterling Inggris juga telah bergerak ke posisi trading tinggi terbaru tahun 2019 terhadap Yen Jepang dan menyentuh posisi rendah multitahun terbaru terhadap Euro, membuat Pound Sterling menjadi mata uang dengan performa terbaik dalam pasar valuta asing minggu ini.

• Pasangan GBPUSD bullish ketika diperdagangkan di atas level 1.2990, kunci ketahanan berada pada level 1.3170 dan 1.3300.

• Apabila pasangan GBPUSD diperdagangkan di bawah level 1.2990, para penjual kemungkinan akan menjajal level 1.2890 dan 1.2810.

Rentang Mata Uang Kripto


Pasar mata uang kripto kembali mengalami volume trading mingguan rendah dengan Bitcoin serta Ethereum yang bergerak dalam rentang trading yang semakin menyempit. Para penjual Bitcoin dan Ethereum gagal membangun momentum bearish pada awal minggu karena volume trading keseluruhan jatuh ke level terendah sepanjang sejarah. Litecoin merosot ke posisi trading rendah terbaru tahun 2019 pada perdagangan awal minggu, menyentuh level $28.00, meskipun mata uang kripto terbesar kedelapan oleh kapitalisasi pasar ini dengan cepat kembali pulih lebih tinggi dan menampilkan pelarian yang mengesankan kembali ke tingkat ketahanan $33.00.

• Pasangan LTCUSD bullish ketika diperdagangkan di atas level $33.00, kunci ketahanan berada pada level $42.00 dan $50.00.

• Apabila pasangan LTCUSD turun ke bawah level $30.00, para penjual kemungkinan akan menjajal level $28.00 dan $25.00.

Pelemahan Data Jepang


Perekonomian Jepang melaporkan Data Ekspor dan Manufaktur PMI yang lebih lemah daripada harapan pada minggu ini, sebagai akibat dari perang perdagangan di antara Sino-US yang mulai berlangsung dan memberikan efek riak kepada perekonomian negara-negara tetangganya. Ekspor Jepang anjlok -3,8 persen selama bulan Desember, menandai penurunan terbesar dalam bidang ekspor dalam kurun waktu dua tahun untuk perekonomian ketiga terbesar di dunia ini. Data Manufaktur PMI Jepang juga terbit dengan angka lebih lemah dibandingkan harapan selama bulan Desember, dengan tajuk utama PMI menunjukkan 50.0, yang merupakan penurunan tajam dari pembacaan yang dilakukan bulan November.

• Pasangan USDJPY hanya bearish ketika diperdagangkan di bawah level 109.60, kunci dukungan berada pada level 108.90 dan 108.10.

• Apabila pasangan USDJPY diperdagangkan di atas level 109.60, para pembeli kemungkinan akan menjajal level 110.40 dan 111.00.

Pernyataan Penyangkalan

Informasi dan publikasi tidak dimaksudkan untuk menjadi, dan bukan merupakan saran keuangan, investasi, perdagangan, atau rekomendasi lainnya yang diberikan atau didukung oleh TradingView. Baca selengkapnya di Persyaratan Penggunaan.